BPKH JALIN NOTA KESEPAHAMAN DAN LAUNCHING LOGO BARU.

BPKH JALIN NOTA KESEPAHAMAN DAN LAUNCHING LOGO BARU.

Terhitung dua tahun sejak pembentukan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) pada 2017 lalu. BPKH terus bekerja keras menjalankan komitmen untuk melayani umat. Dalam rangkaian peringatan milad yang bertema Dua Tahun BPKH Membangun Kepercayaan, dilakukan penandatanganan Nota Kesepakatan kelembagaan antara lain dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI), PP Muhammadiyah dan Baznas. Penandatanganan dilakukan di Ballroom Aryaduta Jakarta oleh Kepala Badan BPKH Anggito Abimanyu.

Ruang lingkup perjanjian kerjasama dengan MUI maupun Muhammadiyah mencakup kegiatan penyampaian opini Syariah terkait pengelolaan keuangan haji, penyusunan dan penerbitan fatwa, kegiatan konsultasi terkait kerjasama antar Lembaga, kajian ilmiah, Focus discussion group dan kegiatan kemaslahatan umat islam. Selain itu BPKH menjalin kerjasama kelembagaan untuk saling mendukung dan bersinergi dengan Lembaga Pemerintah Nonstruktural Badan Amil zakat Nasional (BAZNAS) melalui berbagai kegiatan di masa yang akan datang.

Dalam kesempatan Milad yang kedua itu, BPKH juga melaunching Logo Baru yang mengusung filosofi kuat dan dinamis sebagai lembaga yang dapat dipercaya (trustworthy). Logo berwarna emas dan biru ini juga memiliki elemen penting lain yang merepresentasikan pertumbuhan, dan ikon haji seperti Tawaf dan Ka’bah.

Share this post


Open chat
Scan the code
Halo, Assalamualaikum, Terima kasih sudah menghubungi Badan Pengelola Keuangan Haji. Silahkan klik Open Chat atau Scan QR Code